Cara Mudah Mengatasi iPhone Sering Mati Sendiri

Wartapoin

Cara Mudah Mengatasi IPhone Sering Mati Sendiri Tanpa Harus ke Service Center! | Meski termasuk dalam jajaran ponsel pintar premium dengan segala keunggulan yang dimilikinya, terkadang masalah juga tetap menghampiri iPhone. Gejala paling sering dialami penggunanya yakni ketika iPhone sering mati sendiri tanpa penyebab yang pasti. Agar tidak berkepanjangan, Anda perlu mengetahui cara mengatasinya.

Biasanya diagnosis awal mengapa iPhone sering mati yakni adanya aktivitas abnormal ponsel seperti gagal running aplikasi dan kerusakan pada hardware. Apabila hal itu terjadi, tidak perlu terburu-buru membawanya ke servis center, di bawah ini akan dijelaskan cara mengatasi iPhone sering mati yang bisa dilakukan sendiri.

iphone sering mati sendiri

Cara Mengatasi iPhone Sering Mati Yang Benar

1. Meningkatkan Performa Baterai iPhone

Adanya masalah pada baterai iPhone bisa jadi salah satu penyebab iPhone tiba-tiba mati. Apalagi jika pengguna tidak terlalu peduli untuk merawat kesehatan baterai ponselnya, sehingga dapat memicu kerusakan lain. Jika hal ini menimpa iPhone, pengguna bisa melakukan peningkatan kesehatan ponsel di pengaturan.

2. Melakukan Hard Reset iPhone

Tindakan lainnya yang dapat diambil jika iPhone sering mati sendiri yaitu dengan melakukan hard reset pada ponsel. Hal ini diperlukan untuk membersihkan sampah dan file yang tidak diperlukan tanpa harus membuang semua file penting yang ada. Untuk mengetahui proses kerjanya, bisa mengikuti langkah-langkah di bawah;

  • Pertama, klik tombol home dan power beberapa detik hingga memunculkan logo apple di layar ponselnya.
  • Selanjutnya, tekan dan tahan tombol volume up ketika iPhone sedang menjalankan
  • Kemudian masuk ke springboard lalu bukalah file berisi data-data.
  • Hapus aplikasi yang jarang digunakan, lalu lakukan proses reboot.
  • Jika ponsel dapat mengakses home screen, artinya cara tersebut berhasil.

3. Restore iOS pada iPhone

Melakukan restore iOS juga bisa dijadikan sebagai pilihan dalam mengatasi iPhone yang sering mati mendadak. Langkah ini sedikit memerlukan usaha, sebab pengguna membutuhkan bantuan iTunes dan PC atau laptop sebagai media perbaikan. Jika sudah mempersiapkannya, maka proses restore iPhone bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini;

  • Tekan button home dan power bersamaan, tunggu beberapa waktu sampai ponsel mati.
  • Kemudian siapkan kabel USB yang kompatibel dengan iPhone. Pastikan kabel tersebut original buatan pabrik yang sama dengan iPhone.
  • Selanjutnya, pengguna menuju device firmware dengan menekan kembali button home dan power bersamaan selama 10 detik. Lalu lepaskan tombol power namun masih tetap menekan home dan lepaskan setelah 10 detik menahannya.
  • Setelah itu, muncul notifikasi yang masuk di iTunes dan proses restore akan berjalan secara otomatis. Proses ini membutuhkan waktu 2-3 jam baru kemudian akan muncul notifikasi lanjutan.
  • Terakhir, sinkronkan kembali perangkat iPhone dengan iTunes.

4. Mengaplikasikan Metode Soft Reset pada iPhone

Metode soft reset bisa menjadi solusi dari masalah iPhone sering mati sendiri yang dapat dilakukan dengan mudah. Caranya pengguna cukup mengakses setting, kemudian klik menu general dan ambil pilihan reset lalu klik erase all content and setting. Jika sudah selesai, tunggu iPhone berjalan normal kembali.

5. Menjalankan Factory Reset

Menjalankan factory reset menjadi jalan terakhir apabila cara-cara di atas kurang optimal dalam mengatasi permasalahan iPhone sering mati sendiri yang bisa dicoba. Namun sebelum itu pastikan untuk memindahkan data penting ke perangkat lain, sebab factory reset menghapus segala bentuk data yang ada di iPhone.

IPhone yang mendadak mati sendiri ketika digunakan sebenarnya terjadi akibat kebiasaan buruk pengguna selama memakai perangkat tersebut. Misalnya memainkan ponsel saat proses charging berlangsung, menggunakan charger yang tidak sesuai, dan banyak lagi. Agar dapat terhindar dari masalah tersebut, sebaiknya lebih memperhatikan penggunaan iPhone agar tetap awet dan tahan lama.

Artikel Terkait

Bagikan:

Wartapoin

Saya adalah seorang penulis utama blog Wartapoin. Saya akan menyajikan informasi terkini, ulasan, dan panduan seputar perkembangan terbaru dalam teknologi.