Gambar Model Rumah Sederhana, Minimalis dan Cantik

Wartapoin

Wartapoin.com – Memiliki rumah sendiri tentunya menjadi keinginan setiap orang, terutama bagi sebuah keluarga. Namun untuk memiliki rumah tersebut juga tidaklah mudah, banyak hal yang perlu dipersiapkan, seperti dana yang cukup, sebuah lahan, model rumah yang cocok dengan keinginan, dan kebutuhan lainnya yang perlu kita pikirkan terlebih dahulu.

Kenapa semuanya harus dipikirkan dahulu dari jauh hari sebelum membangun rumah? karena itu supaya rumah yang kita bangun besok bisa membuat nyaman seseorang yang menempatinya, entah itu diri kita sendiri, orang tua, pasangan maupun keluarga lainnya.

Gambar Model Rumah Sederhana, Minimalis dan Cantik

Gambar Model Rumah Sederhana, Minimalis dan Cantik

Nah maka dari itu pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa rekomendasi model rumah sederhana yang mungkin bisa kamu tiru modelnya untuk membangun rumah kamu sendiri di masa yang akan datang. Meskipun judulnya rumah sederhana, namun model rumah ini juga minimalis, cocok untuk ditempat pedesaan maupun perkotaan.

Gambar Rumah Sederhana Tapi Cantik

Rekomendasi model pertama yaitu tentang gambar rumah sederhana tapi cantik, berikut gambarnya

Gambar Rumah Sederhana Tapi Cantik

Jika dilihat rumah tersebut tampak sederhana, tidak terlalu mewah, namun jika diperhatikan model rumah tersebut tetap terlihat nyaman saat ditempati. Model rumah seperti ini sangat cocok untuk dibangun di daerah perkotaan maupun pedesaan.

Kampung Gambar Rumah Sederhana Di Desa

Rekomendasi kedua yaitu tentang kampung gambar rumah sederhana di desa, jadi intinya adalah rekomendasi model rumah yang di bangun khusus di daerah desa, berikut rekomendasinya

Kampung Gambar Rumah Sederhana Di Desa

Pada umumnya desain rumah di daerah pedesaan mungkin lebih sedikit berbeda daripada di perkotaan. Di pedesaan model rumah dibuat lebih simpel dan terlihat minimalis, bagi sebagian orang mungkin jika mempunyai lahan yang luas lebih baik membuat rumah dengan ukuran secukupnya dan lebih memilih mempunyai halaman yang luas.

Model Rumah Kayu Sederhana Tapi Indah

Rekomendasi model yang ketiga yaitu tentang model rumah kayu sederhana tapi indah. Jika disebut rumah kayu tentunya properti yang digunakan kebanyakan terbuat dari kayu, langsung saja berikut rekomendasi modelnya

Model Rumah Kayu Sederhana Tapi Indah

Model rumah kayu diatas adalah yang paling simpel, tidak membutuhkan lahan yang luas dan mungkin bisa dibangun di halaman belakang atau depan rumah. Terlihat difoto hanya menyediakan 1 kamar dan teras untuk duduk bersantai saja.

Model Rumah Kayu Sederhana Tapi Indah

Rekomendasi model rumah kayu berikutnya saya ambil dari website jatibagus.com, karena memang cukup menarik untuk dilihat, model rumah kayu tersebut terlihat memiliki bentuk persegi, seperti mushola atau pondok dijaman dahulu. Untuk membangunnya pun tidak memerlukan lahan yang luas.

Model Rumah Kayu Sederhana Tapi Indah

Nah untuk model rumah kayu yang ketiga diatas untuk kamu yang memiliki budget yang cukup banyak, karena model rumah kayu tersebut dibuat tingkat seperti rumah pada umumnya, untuk membangunnya pun memerlukan lahan yang lebih luas.

Model Rumah Kayu Sederhana Tapi Indah

Membangun rumah kayu di daerah pedesaan memanglah sangat cocok, apalagi dibangun di pinggir sawah, hal itu akan menambah keestetikan dari bangunan tersebut, seperti yang terlihat pada gambar diatas. Kita bisa duduk duduk di teras rumah kayu dan melihat pemandangan sawah yang hijau.

Model Teras Cor Dak Rumah Minimalis

Rekomendasi model teras cor dak rumah minimalis tentu akan membuat rumah menjadi lebih menarik, karena memang teras merupakan tempat yang digunakan untuk bersantai untuk melihat sekeliling rumah, maka dari itulah saya juga akan memberikan beberapa rekomendasi gambar model teras cor dak rumah minimalis, sebagai berikut

Model Teras Cor Dak Rumah Minimalis

Model Teras Cor Dak Rumah Minimalis

Model Teras Cor Dak Rumah Minimalis

Selain digunakan untuk tempat bersantai atau ruang tunggu tamu sebelum masuk, biasanya teras juga digunakan untuk mempercantik rumah dengan meletakkan berbagai jenis tanaman hias.

Model Rumah Biaya 10 Juta

Jika berbicara tentang model rumah biaya 10 juta memanglah agak sulit, karena di jaman sekarang mungkin uang 10 juta tidak bisa digunakan untuk membangun rumah dari nol, namun uang 10 juta tersebut sangat bisa digunakan untuk membangun beberapa fasilitas di rumah impian kamu, contohnya seperti dibawah ini

Model Rumah Biaya 10 Juta

Model Rumah Biaya 10 Juta

Dengan uang 10 juta mungkin saja kamu bisa membangun lantai atas di dalam rumah, tidak perlu mewah yang penting kuat dan bisa dipakai saja, bisa digunakan untuk kamar dan lain lain. Rumah yang mempunyai lantai atas terbuka seperti foto diatas biasanya orang-orang menyebutnya dengan rumah satu setengah lantai.

Rumah satu setengah lantai ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki lahan yang tidak terlalu luas ataupun ingin membuat rumah tingkat namun budget masih kurang.

Model Rumah Biaya 10 Juta

Berikutnya dengan uang kurang lebih sepuluh juta kamu juga bisa membuat halaman bermain di dalam rumah, tempat ini juga bisa digunakan untuk ruangan santai bagi sebuah keluarga. Kamu juga bisa mendesain se-minimalis mungkin untuk menghemat budget lagi.

Model Rumah Biaya 10 Juta

Selanjutnya kamu juga bisa membuat kolam kecil di belakang, samping atau depan rumah dengan budget kurang lebih 10jt. Fungsi kolam sendiri bisa memperindah rumah kamu lho, bebas saja entah mau digunakan untuk kolam renang atau kolam ikan hias, semua itu akan membuat rumah kamu lebih sejuk.

Itulah beberapa rekomendasi tentang membangun rumah, semoga bisa bermanfaat dan menjadi ide untuk rumah impian kamu sendiri, sebagian gambar saya ambil dari pinterest.com. Sekian dari wartapoin.com, jangan lupa bookmark link blog ini dan nantikan artikel menarik selanjutnya.

Artikel Terkait

Bagikan:

Wartapoin

Saya adalah seorang penulis utama blog Wartapoin. Saya akan menyajikan informasi terkini, ulasan, dan panduan seputar perkembangan terbaru dalam teknologi.